Sabtu, 5 Desember 2020 Magister Manajemen Program Pascasarjana Universitas Atma Jaya Yogyakarta kembali mengadakan kuliah umum dengan topik “Pandemi Covid-19 dan Penanganan BPJS Kesehatan”. Kuliah umum yang diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom ini, diawali dengan sambutan oleh Prof. Dr. Ir. AM. Ade Lisantono, M.Eng. selaku Direktur Program Pascasarjana UAJY. Andayani Budi Lestari, S.E., M.M. selaku Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan hadir sebagai pembicara dalam kuliah umum tersebut.
Dalam materinya, Andayani yang juga merupakan alumni dari Magister Manajemen Pascasarjana UAJY ini menyampaikan bahwa BPJS Kesehatan terus berusaha melayani warga negara dengan semaksimal mungkin. BPJS Kesehatan juga mulai untuk menegakkan campaign “Go Digital” dan “Go Virtual”. Campaign tersebut dilakukan untuk mendukung mendukung program Pemerintah #DiRumahAja #StayAtHome karena situasi pandemi covid-19 saat ini. Andayani menyampaikan bahwa, mereka tetap menjaga kualitas pelayanan BPJS Kesehatan walau dalam situasi pandemi saat ini. Salah satu caranya adalah, tetap memberikan pelayanan seperti konsultasi dengan peserta BPJS JKN secara virtual.
Dr. Jeanne Ellyawati, M.M. selaku Ketua Program Studi Magister Manajemen Pascasarjana UAJY merasa sangat bangga bahwa, program studi yang dipimpinnya memiliki track record alumni yang luar biasa. Kuliah umum yang dihadiri kurang lebih 90 partisipan ini, ditutup dengan reuni antara Andayani selaku alumni mahasiswa Magister Manajemen Program Pascasarjana UAJY beserta dosen-dosen yang pernah mengampunya semasa berkuliah.